PEMALANG, AYOTEGAL.COM - Menjelang liburan akhir tahun 2022, Satpolairud Polres Pemalang mempersiapkan pengamanan.
Hal tersebut dibuktikan dengan petugas Satpolairud Polres Pemalang melakukan bersih-bersih kapal patroli dan pengecekan kelengkapan lainnya, Senin 21 November 2022.
Menurut Kapolres Pemalang AKBP Ari Wibowo melalui Kasatpolairud Iptu Sudiyono, kapal patroli merupakan salah satu sarana milik dinas yang dirawat dengan baik, sehingga siap digunakan dalam kegiatan patroli perairan untuk memberikan rasa aman pada masyarakat.
Baca Juga: BTN Gelar IPEX 2022 Bidik KPR Baru Rp1,5 Triliun
“Terutama pada libur Nataru yang akan datang, jumlah wisatawan di objek wisata pantai cenderung meningkat, sehingga perlu dilakukan antisipasi melalui patroli perairan untuk mencegah kecelakaan,” kata Iptu Sudiyono.
Tujuan kegiatan bersih-bersih kapal patroli, lanjut Iptu Sudiyono, juga dapat memperpanjang usia penggunaannya.
Petugas Polairud melaksanakan bersih-bersih di atas dua unit kapal patroli, yakni kapal C3 IX-1028 Satpolairud Polres Pemalang dan kapal IX-1013 Ditpolairud Polda jateng.
Agar kapal patroli terawat dengan baik, Iptu Sudiyono mengatakan, personelnya juga melakukan pemanasan pada mesin kapal dan mengecek air pendingin.
Baca Juga: 11 Desa Terendam Banjir akibat Sungai Pemali Meluap, Bupati Brebes: Kita Lakukan Penanganan Darurat
“Sehingga dalam kegiatan patroli perairan di pesisir pantai Kabupaten Pemalang, mesin kapal berfungsi dengan normal dan air pendingin mengalir lancar,” kata Kasat Polairud
Artikel Terkait
BPOM Larang Obat Sirup Anak Beredar, Polres Pemalang Cek Sejumlah Apotek dan Klinik
Polres Pemalang Buka Binlat Reputasi untuk Siswa SMA yang Berminat Jadi Anggota Polri
Ini Nomor WhatsApp Hotline Pengaduan Polres Pemalang, Terkoneksi dengan Ruang Kerja Kapolres
Sebar Sarapan, Cara Simpatik Satlantas Polres Pemalang Ajak Pengendara Tertib Lalu Lintas
Fasilitasi Permohonan SIM C Disabilitas Tuna Rungu, Polres Pemalang Siapkan Petugas Khusus dan Penerjemah